Breaking News

https://youtu.be/baf3VlHdXto?si=XGJvc-8JiC3mj-OS

Himbauan Waspada Bencana Alam Akibat Cuaca Ekstrem dari Pemerintah Kelurahan Bitung Timur

Bitung, Selasa 7 Januari 2026 – Menyikapi kondisi cuaca ekstrem yang sedang melanda wilayah Kota Bitung, Pemerintah Kelurahan Bitung Timur mengeluarkan himbauan kepada seluruh masyarakat untuk meningkatkan kewaspadaan terhadap potensi bencana alam.

Lurah Bitung Timur, Safrudin Takahindangen, S.Sos., menyampaikan bahwa masyarakat diimbau untuk tetap waspada terhadap berbagai kemungkinan bencana, seperti kebakaran, longsor, banjir, dan bencana alam lainnya. “Jika terjadi bencana alam, segera laporkan kepada kami selaku pemerintah kelurahan agar penanganan dapat dilakukan dengan cepat,” ujar Safrudin Takahindangen.

Himbauan ini disampaikan sebagai upaya antisipasi dini guna melindungi keselamatan warga. Pemerintah Kelurahan Bitung Timur juga mengajak seluruh masyarakat untuk saling bekerja sama dalam menjaga lingkungan dan melaporkan setiap tanda-tanda bahaya yang muncul.

“Kami berdoa bersama semoga Allah SWT, Tuhan Yang Maha Kuasa, senantiasa melindungi kita semua dan menjauhkan dari segala marabahaya,” tambah Lurah Safrudin Takahindangen.

Pemerintah Kelurahan Bitung Timur berkomitmen untuk terus berkoordinasi dengan instansi terkait dalam rangka pencegahan dan penanggulangan bencana, demi terciptanya lingkungan yang aman dan harmonis menuju Bitung yang maju.

#HarmoniMenujuBitungMaju
© Copyright 2022 - GARDA BHAYANGKARA